KKN UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN DI DESA KEMIRI, KECAMATAN SUMPIUH, KABUPATEN BANYUMAS
Kamis, 6 Juli 2023 - KKN (Kuliah Kerja Nyata) adalah pengabdian mahasiswa di luar kampus bersama masyarakat mengatasi sebagian permasalahan yang ada untuk optimalisasi pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber daya alam. Kegiatan KKN umumnya melibatkan berbagai proyek pembangunan, sosial, atau pemberdayaan masyarakat, seperti memberikan pendidikan, pelatihan keterampilan, program kesehatan, atau pengembangan infrastruktur dasar. Tujuan KKN yaitu mendorong interaksi dan kolaborasi antara mahasiswa dan masyarakat setempat untuk memahami kebutuhan dan potensi lokal secara lebih mendalam.
Mahasiswa UNSOED melaksanakan kegiatan KKN di Desa Kemiri, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas selama 35 hari, terhitung mulai tanggal 6 Juli 2023 - 9 Agustus 2023. Apel penerimaan mahasiswa KKN UNSOED dilaksanakan di Kantor Kecamatan Sumpiuh. Peserta apel merupakan mahasiswa KKN UNSOED perwakilan dari 14 Desa di Kecamatan Sumpiuh.
Mahasiswa UNSOED yang melaksanakan KKN di Desa Kemiri, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas berjumlah 13 orang yang terdiri dari berbagai Fakultas antara lain, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Kedokteran, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Hukum, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Fakultas Pertanian, Fakultas Teknik dan Fakultas Biologi.
Program kerja yang akan dilaksanakan oleh mahasiswa KKN UNSOED terdiri dari 5 bidang yaitu Bidang Ekonomi, Bidang Kesehatan, Bidang Lingkungan, Bidang Pendidikan dan Bidang Layanan Pemerintahan Desa.
Semoga kehadiran dan seluruh kegiatan kami di Desa Kemiri dapat membawa dampak positif dan dapat berkesan di hati masyarakat.